Emina Pore Ranger 20 ml, Tidak percaya diri dengan tampilan pori-pori di wajah yang tampak besar? Tenang, kamu bisa menyamarkannya dengan penggunaan primer sebelum menggunakan makeup. Buat kamu yang sedang mencari primer yang berfungsi sebagai pore minimizing, kamu bisa coba Emina Pore Ranger. Primer asal lokal ini juga disebut-sebut sebagai dupe primer dari brand high-end, lho! Pore Ranger Makeup Primer yang ampuh menyamarkan tampilan pori-pori.
Emina Pore Ranger 20 ml
Packaging:
produk makeup yang dikeluarkan Emina memang selalu memiliki kemasan yang travel friendly karena ringan dan tidak mudah tumpah. Pore Ranger Makeup Primer ini dikemas berbentuk tube yang praktis untuk kamu bawa-bawa.
Kemasannya berbahan plastik yang tidak mudah tumpah atau bocor. Selain itu, primer ini memiliki tutup mengerucut yang memudahkan untuk mengeluarkan produk dengan akurat. Kemasan dari primer ini berwarna biru muda dan putih yang menarik. Emina Pore Ranger ini berisi 20 ml.
Formula:
Pore Ranger memiliki formula yang ringan di kulit karena tidak mengandung Paraben, Sulfate dan Alkohol. Uniknya, primer ini mengandung Titanium Oxidize yang mampu mencerahkan kulit dari dalam. Tekstur dari primer ini sendiri mirip dengan Benefit Porefessional karena cenderung kental yang mudah untuk dibaurkan dan berwarna krem.
Setelah diratakan keseluruh wajah, primer ini akan membuat kulit tampak halus, memberi efek blur pada pori-pori dan mengurangi kilap pada wajah. Primer ini juga memiliki wangi yang lembut yang akan hilang perlahan setelah diaplikasikan ke wajah.
Cara pakai:
Penggunaan primer ini bisa kamu sesuaikan dengan kondisi kulitmu sendiri. Jika kulitnya cenderung berminyak diseluruh area wajah, kamu bisa menggunakan primer ini di seluruh bagian wajah. Namun, jika kulitmu cenderung kering dan hanya ini ingin menyamarkan tampilan pori-pori di area T-zone, kamu bisa menggunakan primer ini hanya di area yang dibutuhkan.
Gunakan primer ini sebelum menggunakan foundation atau base makeup lainnya dan baurkan dengan gerakan sedikit menekan agar primer mampu menutupi pada bagian pori-pori yang besar. Walupun Pore Ranger ini berfungsi sebagai pore filler, formulanya tidak mudah menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat.